Tingkat kebugaran jasmani seseorang akan meningkatkan kinerja dan produktivitas kerja. Upaya untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran merupakan upaya promotif dan preventif yang harus diupayakan dengan sungguh-sungguh. Aparatur Sipil Negara yang sehat bugar dan produktif, agar dapat mewujudkan Good Govermance dalam menghadapi persaingan global.


Pengukuran kebugaran jasmani terintegrasi adalah salah satu upaya Kementerian Kesehatan dalam mengimplementasikan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat bagi Aparatur Sipil Negara di lingkungan Kementerian Kesehatan.

Hasil pengukuran kebugaran akan memberikan gambaran kondisi kesehatan Aparatur Sipil Negara, sehingga dapat dilakukan upaya pembinaan untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran Aparatur Sipil Negara.


Upaya integrasi program memerlukan peran serta dan dukungan lintas program terkait, agar tercipta Pegawai Negeri Sipil yang sehat dan Produktif di lingkungan Kementerian Kesehatan.


    Untuk memberikan komentar dan share pada pengetahuan ini, silahkan masuk disini!